NPC : hasil biopsi


hasil PA biopsi kemarin diambilkan oleh kakak sepupu.. sebelum berkonsultasi dengan dr. Adnan, kakak sepupu menyampaikan hasilnya ke suami.. dan pagi itu suami mengambil hasil di rumahnya..

sesampainya di rumah, suami menyampaikan hasil dari PA, saat itu suami hanya bilang, 'mah, hasilnya agak ganas'.. ya pagi itu hasil dari PA disampaikan.. kemudian hasil lab ditunjukkan suami.. dan tulisan tebal "nasofaring : karsinoma" ada di kertas itu..

dan hari berikutnya, kami berkonsultasi dengan dr. Adnan di RS PKU Muhammadiyah.. dan dari beliau kami diberi beberapa penjelasan, termasuk kategori kanker yang ada di suamiku.. ada beberapa indikator yang menjadi patokan untuk menentukan stadium kanker.. dan dari indikator tersebut dokter mengatakan stadium nya II, dengan indikator adanya daging tumbuh, dan ada pembesaran pada kelenjar getah bening..

dokter juga sempat bertanya kami asli mana? karena kebanyakan penderita NPC adalah masyarakat yang tinggal di daerah pantai.. hal ini disebabkan dengan pola makan masyarakat yang mengkonsumsi ikan yang diasapkan.. dan ternyata itu juga bisa menjadi penyebab.. kami sempat bertanya apa penyebab dari NPC.. dokter bercerita berbagai sebab bisa, mulai dari asap, pola makan yang menyukai makanan berpengawet baik yang diasapkan maupun yang diasinkan, genetik, bahkan virus juga bisa menyebabkan NPC..

dan tindakan yang disarankan dokter adalah radioterapi.. untuk menjalani radioterapi hanya RS Sarjito yang bisa melanjutkan tindakan.. kami pun mengikuti saran beliau.. hari itu juga kami dibuatkan pengantar untuk berkonsultasi dengan dr. Wigati yang kebetulan praktek di RS PKU Muhammadiyah dan RS Sarjito.. sayangnya di hari itu dr. Wigati tidak ada jadwal praktek.. dan kami pun membuat janji untuk bertemu dr. Wigati di hari Sabtu..

sama sekali ndak ada bayangan jenis kanker ini.. dan baru kali ini juga aku mendengar jenis kanker ini.. alhamdulillah ini membuat kami belajar lebih untuk mengenal nya.. sesuatu yang berinisial 'NPC'..

"sdh lama cerita ini tersimpan dan tertulis di-draft"

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer